Kamis, 10 Maret 2011

Mengevaluasi Proyek Outsourcing

tahap 18Di akhir periode perjanjian, setidaknya tiga bulan sebelum perjanjian antara perusahaan dan vendor berakhir, perusahaan harus mengevaluasi beberapa hal:
  1. Apakah keputusan melakukan outsourcing secara umum menguntungkan perusahaan atau malah merugikan perusahaan?
  2. Jika menguntungkan, seberapa besar dampaknya terhadap perusahaan?
  3. Apakah sasaran dan tujuan perusahaan melakukan outsourcing telah tercapai?
  4. Bagaimana dengan kinerja vendor, apakah sesuai dengan harapan perusahaan?
Lakukan diskusi dengan manajemen dan pimpinan divisi/departemen untuk menjawab pertanyaan ini, kemudian putuskan langkah apa yang akan diambil setelah perjanjian outsourcing berakhir. Ada tiga keputusan utama yang mungkin akan muncul:
  1. Memberhentikan proyek outsourcing, dan kembali mengambil alih pekerjaan-pekerjaan yang sebelumnya dialihkan.
  2. Mengganti vendor, apabila dianggap tidak dapat memperbaiki kinerjanya
  3. Memperpanjang perjanjian dengan maupun tidak merubah perjanjian yang ada.
    http://www.jmt.co.id
bisnis paling gratis